Saturday, 18 August 2012

Berbagi & Buka Puasa Bersama Alumni SMP Negeri 23 Makassar

"Dimana ada Kemauan di situ pasti ada jalan"

Ijinkan saya meminjam pepatah itu.
Itulah pepatah yang mungkin cocok untuk kami setelah apa yang kami lakukan tempo hari itu. Iya, kami. Para Alumni SMP Negeri 23 Makassar angkatan 1999 yang kadang juga  disebut alumni lulusan tahun 2002. (wow, sudah tua yah. Tolong jangan sadarkan saya dulu). Saat itu, 12 Agustus 2012. Kami telah melaksanakan buka puasa bersama anak yatim yang memang dari awalnya memprioritaskan untuk lebih memilih panti asuhan yang lebih dekat dulu dengan sekolah kami tercinta itu. Panti asuhan TOBALU, itulah panti asuhan yang terdekat dari sekolah kami. Panti asuhan yang berjumlah 40 orang termasuk dengan pengurusnya.

Awalnya acara buka puasa ini lahir dari usulan teman-teman alumni di grub bbm yang sangat terbatas jumlahnya kemudian sampai ke grup alumni di facebook. Kemudian usulan itu ditindak lanjuti dan mengadakan rapat kecil-kecilan beberapa kali dan akhirnya dapat terealisasi pada tanggal 12 Agustus 2012 yang lalu.  




Adapun tujuan dari kegiatan ini adalah tidak lain hanyalah untuk ajang amal dan ajang silaturrahmi baik itu sesama alumni maupun dengan guru sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan sangat sederhana karena keterbatasan waktu dimana teman-teman alumni memiliki kesibukan masing-masing. Ada yang sibuk dengan keluarganya, sibuk dengan kerjaan, sibuk dengan pacarnya atau mungkin ada yang sibuk dengan pacarnya orang. Entahlah.

Mau LIHAT acara buka puasanya ??? Silahkan klik saja yang di bawah ini !




Pada kegiatan ini juga saya mengucapkan big thanks buat teman-teman yang telah banyak membantu baik secara spiritual maupun secara materi. Ada teman Amri, Syahrir, Astri, Indri, Tito, Isman, Husnia, Bambang, Dodi, Fadri dan masih banyak lagi teman yang lain yang tidak bisa saya sebutkan satu per satu. Sekali lagi terima kasih temans !

Terima kasih juga buat teman-teman yang di luar Makassar yang telah menjadi donatur. Teman di Kalimantan, Manado dan Papua. Juga tak lupa buat teman-teman yang Non-muslim yang ikut membantu dalam kegiatan ini.

Mudah-mudahan apa yang kami lakukan ini bisa sedikit menghapus dosa-dosa kami yang bandel-bandel ini selama di sekolah dulu dan mampu mengukir sedikit senyuman serta membuat bangga bagi bapak dan ibu guru kami.    

Kami yang Sepuluh tahun silam akan tetap sama dengan hari ini, kami yang tetap menjadi bagianmu Spenduty. Kami yang akan membanggakanmu !

(sumber foto: dari kameranya AMRI)

Makassar, Lagi Puasa Terakhir sambil Garuk-garuk kepala
bingung buat laporan hasil kegiatan teman-teman alumni yang diluar kota


http://bhendjhen.blogspot.com/2012/08/berbagi-buka-puasa-bersama-alumni-smp.html

2 comments:

  1. Senang bisa berbagi dengan anak-anak yatim bersama kalian semua teman-teman alumniq,,, I miss u forever alumni'02 smp 23 mks

    ReplyDelete

Komen Maki' ! Gratis ji, tapi jangan pake nama Anonim nah ^_^